Jenis video yang banyak ditonton orang Indonesia di Youtube ternyata cukup beragam. Situs youtube merupakan situs berbagi video terbesar saat ini, youtube memiliki banyak sekali jenis video yang menarik untuk ditonton.
Video di youtube terdiri dari video klip musik sampai video keanehan-keanehan yang ada di dunia ini.
Youtube adalah situs yang berada di bawah naungan Google, dan Google Indonesia telah mendaftar 10 jenis kategori video yang paling disukai oleh pengunjung Youtube di Indonesia, video apa sajakah itu?
Ternyata video klip musik adalah yang paling disukai oleh penonton Youtube dari Indonesia. Youtube bisa beralih fungsi sebagai saluran untuk menikmati musik menggantikan radio. Hal tersebut juga ditambah dengan semakin banyaknya musisi terkenal ataupun musisi pemula yang mengupload videonya ke Youtube.
Selanjutnya diposisi kedua adalah jenis video Tutorial, masyarakat menonton berbagai tutorial di Youtube. Menurut Head of Marketing Google, Veronica Utami bahwa video tutorial ini juga banyak jenisnya.
“Mulai dari video tutorial cara mengganti ban sampai video memasak berbagai jenis makanan ada, dan itu banyak digemari disini”, ujarnya seperti posharian kutip dari Kompas tekno, Selasa (20/10/2015).
Pada urutan ke-3 adalah video berjenis komedi. Konten video ini bisa beruapa video lucu-lucuan, guyonan (prank) bahkan video mini seri pendek dengan genre humor, semisal video “Malam Minggu Miko” karaya Raditya Dika.
Khusus untuk konten video yang bertema tutorial dan komedi, menurut Veronica jumlah kedua jenis kategori ini semakin banyak. Video tutorial dan komedi bahkan sering dijadikan media oleh berbagai brand yang ingin membuat kampanye atau campaign produk mereka.
Berikut ini daftar 10 jenis video yang paling disukai di Indonesia.
1. Musik
2. Tutorial
3. Komedi
4. Trailer Film
5. Film asing
6. UGC (User generated content)
7. Edukasi
8. Hiburan/Entertainment
9. Sepakbola
10. Lifestyle
Itulah sepuluh jenis video yang paling disukai penonton Youtube di Indonesia, dafter tersebut tentunya bisa jadi pertimbangan untuk Anda yang ingin berkarya di Youtube. Silahkan pilih tema diatas jika ingin cepat sukses.
No comments:
Write comments